Tak ada yang salah dengan selebrasi Evan Dimas Darmono. Tidakpula ada yang keliru dari selebrasi Ilham Udin Armaiyn. Begitupula perayaan yang dilakukan Indra Sjafri dan para asistennya serta offsial di pinggir lapangan saat gol tercipta.
Gol-gol yang dilesatkan para pemain Indonesia di ajang Piala AFF U-19 memang pantas dirayakan. Sebab, gol-gol tersebut merupakan buah kerja keras yang mereka bangun. Apalagi, datangnya gol juga tak pernah bisa ditebak. Kadang selama 90 menit pemain berpeluh di lapangan, gol yang dinanti tak kunjung diraih. Bisa juga dalam kurung waktu 2x45 menit, hanya lahir sebiji gol.
Karena itu, menjadi wajar kalau Evan Dimas dan kawan-kawannya-baik yang berada di lapangan maupun di bench-merayakan dengan beraneka ragam selebrasi. Semisal sujud syukur di sudut lapangan, bergoyang itik ala biduan Zaskia Gotik, atau membuat lingkaran lantas bergoyang bersama.
Read More..
20 September 2013
Langganan:
Postingan (Atom)